Kapolresta Cirebon Bersama Forkopimda Monitoring Pengamanan Ibadah Akhir Tahun 2024 dan Pergantian Malam Tahun Baru 2025

    Kapolresta Cirebon Bersama Forkopimda Monitoring Pengamanan Ibadah Akhir Tahun 2024 dan Pergantian Malam Tahun Baru 2025
    Cirebon - Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H, M.H, bersama jajaran Forkopimda melaksanakan Monitoring Pengamanan Ibadah akhir tahun 2024 dan Pergantian Malam Tahun Baru 2025 di Wilkum Polresta Cirebon, Selasa (31/12/2024) malam. Kegiatan tersebut dimulai Gereja Isa Al-Masih Jl Niaga Tengah Desa Jamblang Kec. Jamblang Kab. Cirebon, Pos Yan Ramayana Mall Weru Kab. Cirebon, Pos Pam Gronggong RM Pring Sewu Kab. Cirebon dan sekaligus melakukan Vicon dengan Kapolri, Kapolda, Ka BUMN Ka Basarnas, Korlantas Polri dan Menkumpolkam. Dalam kesempatan tersebut Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H, M.H,   bersama Forkopimda Kabupaten Cirebon memberikan bingkisan serta ucapan selamat Merayakan ibadah akhir tahun dan Tahun Baru 2025. "Tujuan Monitoring Pengamanan Ibadah akhir tahun 2024 dan Pergantian Malam Tahun Baru 2025 di Wilkum Polresta Cirebon Bersama Forkopimda Kab. Cirebon sebagai upaya menciptakan kondisi yang aman, nyaman, dan tertib, " katanya. Ia mengatakan, monitoring tersebut juga bertujuan untuk memetakan kegiatan-kegiatan keagamaan di rumah/tempat ibadah khususnya dalam ibadah akhir tahun dan pergantian Malam Tahun Baru 2025. "Kegiatan monitoring pengamanan juga secara serentak dilaksanakan oleh Polsek Jajaran Polresta Cirebon di Wilkumnya masing-masing dan berjalan dengan aman serta situasi kondusif pada malam pergantian tahun, " ujarnya.

    polresta cirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Tahun Baru 2025, Polsek Arjawinangun...

    Artikel Berikutnya

    Polresta Cirebon Gelar Apel Kesiapan Pengamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    Police Goes to School: Polsek Sumber Edukasi Siswa MTs Islamiyyah Tentang Pencegahan Bullying
     Tingkatkan Rasa Aman dan Cegah Kejahatan Dini Hari Polsek Beber Patroli Stationer

    Ikuti Kami